Fandi Al Gama
MP 2012 A
ANALISIS BAURAN
PROMOSI PRODUK
MANAJEMEN
PEMASARAN JASA
Kuku Bima Ener-G
Deskripsi
Singkat mengenai Kuku
Bima Ener-G
Kuku
Bima Ener-G adalah merek dagang dari minuman energi produksi PT Sido Muncul.
Produk minuman energi ini diluncurkan pada tahun 2004, dengan memunculkan para
olahragawan, selebriti dan tokoh nasional, al. Chris John, Muhammad Rachman,
Ade Rai, Donny Kusuma, Rieke Dyah Pitaloka, Vega Darwanti, Trio Macan, Mbah
Maridjan, Bambang Pamungkas, Iko Uwais, Judika, Samuel Rizal, Denada, Dinda
Kirana, Eza Gionino dll.
Produk : Minuman suplemen bentuk serbuk,
Merupakan minuman suplemen baik untuk diminum pria maupun
wanita,
Rasanya lebih enak, segar dengan berbagai macam pilihan
rasa (original, anggur merah bali, jeruk pontianak dan jambu merah jakarta).
Mempunyai kandungan ginseng dan royal jelly yang lebih
banyak dibanding produk sejenis. Ditambah dengan vitamin B12 yang berfungsi untuk tambah
darah,
tanpa Pewarna dan Saccharine
(Original). Produk
tersebut menggunakan kemasan dus isi 6 sachet @ 4 gram (Original) dan isi 6
sachet @ 4,5 gram (Rasa Buah)
Komposisi
:
Ekstrak Panax Radix (ginseng) setara dengan serbuk
ginseng 300 mg
Royal Jelly 30 mg
Madu 100 mg
Taurine 1000 mg
1,3,7 trimethylxanthine (caffeine) 50 mg
Vitamin B2 5 mg
Vitamin B3 20 mg
Vitamin B6 5 mg
Vitamin B12 5 mcg
Aspartame (pemanis) 120 mg
Natrium Bikarbonat, Asam Sitrat, Flavour
Khasiat
dan kegunaan/Efficacy :
Sebagai suplemen yang bermanfaat untuk membantu
memulihkan stamina dan menyegarkan tubuh
Analisis Bauran Promosi
A.
Advertising/Periklanan
Kuku
Bima Ener-G merupakan produk minuman berenergi (energy drink) yang diproduksi
oleh PT Sido Muncul (www. PT Sido Muncul.com), Dalam mengiklankan produknya
Kuku Bima Ener-G , Pada 23 April 2004, Kuku Bima Ener-G! diluncurkan ke pasar.
Iklannya yang kali pertama dibintangi Rieke "Oneng"Dyah Pitaloka dan
Doni Kesuma, kemudian sejumlah bintang iklan lain, seperti Chris John, M
Rahman, Mbah Maridjan, Vega "Ngatini" Darwanti, Ade Rai, dan Wynne
Prakusya, Blog Kuku Bima Ener-G: http://sidomuncul449.blogspot.com/,
website Kuku Bima Ener-G: http://www.sidomuncul.com/.
Gambar
Iklan Kuku Bima Ener-G :
Marketing
Office
Jl.
Cipete Raya No. 81
Jakarta
12410, Indonesia
Tel
: (62 21) 765 3535
Fax
: (62 21) 765 6522
E-mail
marketing@sidomuncul.com
Factory
Jl.
Soekarno Hatta Km. 28
Kec.
Bergas - Klepu, Semarang - Indonesia
Tel
: (62-24) 6580-559, (62-298) 523-515
Fax
: (62-24) 6580-332, (62-298) 523-509
E-mail
: simuncul@indosat.net.id
B. Sales Promotion/ Promosi Penjualan
Program promo yang dilakukan untuk
pedagang yaitu memberikan kesempatan memilih hadiah emas murni ataupun
barang-barang elektronik bagi pedagang yang mau mengambil 3 karton hingga 160
karton Kuku Bima Ener-G. Kampanye komunikasi Kuku Bima selalu berbalut CSR
(Corporate Sosial Responsibility). Mulai dari Mbah Marijan, Chris John, para
TKI (Tenaga Kerja Indonesia) yang pernah disiksa majikan di negeri jiran,
hingga Laskar Mandiri (pengamen, pengojek, tukang semir sepatu, pedagang jamu
gendong, pemulung, dan pengasong), digandeng menjadi model iklan Kuku Bima
Ener-G. Untuk aktivitas merek lainnya, Kuku Bima kerap mensponsori
program-program yang membidik pasar pria wanita di atas 24 tahun, dengan status
sosial ekonomi C, D, dan E. Misalnya saja program olah raga tinju serta
kompetisi menyanyi dangdut ”Stardut” yang tayang di TPI. Selain itu, komunikasi
melalui berbagai media juga dilakukan untuk memperluas upaya promosi.Kuku-bima
C. Hubungan masyarakat
Humas Kuku Bima Ener-G cukup baik dalam memasarkan
produknya, khususnya layanan Kuku Bima kerap mensponsori program-program yang
membidik pasar pria wanita di atas 24 tahun, dengan status sosial ekonomi C, D,
dan E. Misalnya saja program olah raga tinju serta kompetisi menyanyi dangdut ”Stardut”
yang tayang di TPI. Selain itu, komunikasi melalui berbagai media juga
dilakukan untuk memperluas upaya promosi. Nilai budaya pada iklan
Kuku Bima Ener-G memberikan rasa jati diri produck bangsa sendiri yang
memberikan kesan kepada pelanggan untuk mencintai produck bangsa sendiri.
D.
Penjualan Pribadi.
Penjualan
pribadi yang dilakukan oleh Kuku Bima Ener-G ialah melalui sales sebagai
perantara untuk menjual produk. Penjualan seperti ini biasanya dilakukan
diacara-acara tertentu, seperti acara sekolah, mall, sosial, dan lainnya yang
bekerja sama dengan pihak Kuku Bima Ener-G dalam memasarkan produknya melalui
stand-stand. Kuku Bima Ener-G memperluas cakupan distribusinya ke
toko-toko yang bukan sekadar berjualan jamu, seperti warung, rombong rokok,
hingga outlet modern (Wulandari, 2008) Tidak kurang dari 100.000 pedagang jamu
(baik yang menetap maupun keliling) pun ikut membantu distribusi produk ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar